• About
  • Privacy Policy
  • Disclaimer
  • Contact

Blog MasDin

Seperti namanya blog ini punya niche blog dan segala pernak-perniknya, apapun artikelnya selalu membahas blog. Panduan blogger atau wordpress.

  • Home
  • Blogger
  • Wordpress
  • Berita
  • Menu
    • Submenu1
    • Submenu2
    • Submenu3
Home » Blogger » Mendaftarkan Blog ke Search Console (Google Webmaster Tool)

Mendaftarkan Blog ke Search Console (Google Webmaster Tool)

Youtube Wahenon Gaming
1 Comment
Blogger
Oct 5, 2015
Selamat berhasil verifikasi blog pada search console
Bagi yang pembaca yang baru saja membuat blog langkah selanjutnya yaitu mendaftarkan blog ke search console (google webmaster tool). Langkah ini sangatlah penting sebab hal ini nantinya akan membuat blog yang telah di buat dapat masuk dalam hasil pencarian google, seperti contohnya ketika seseorang mencari artikel melalui google tentang apa itu blog maka keluar artikel blog yang sudah kamu buat pada salah satu hasil di laman pencarian.
Beberapa blogger mengatakan blog memang pada akhirnya di indeks (masuk database pencarian google) namun itu sangatlah lama terlebih bagi blog yang masih bau kencur (blog baru), dengan mendaftarkan blog ke search console ini dapat mempercepat indeks dari blog sudah di buat.
Bagi blogger pemula seperti halnya saya ini juga terkadang bingung dan mencari-cari referensi tentang blog yang baik, untuk itulah saya bagikan pengalaman saya bagaimana cara daftarkan blog ke search console.
Syaratnya hanya harus sudah mempunyai blog dengan platform blogger, baca cara membuat blog dengan blogger. Berikut ini langkahnya, simak dan perhatikann.
Masuk laman search console yaitu di www.google.com/webmasters/tools/, kemudian masuk dengan akun google kalian (email yang dibuat untuk membuat blog).
Akan tampil laman beranda dari serach console lalu klik tombol berwarna oranye bertuliskan tambahkan situs, maka tampil jendela untuk memasukkan alamat blog, masukkan blog yang sudah dibuat, kemudian klik tombol terus berwarna biru dan tunggu sebentar sebab mereka sedang memproses permintaan kita.
Beranda search console
Sekarang blog yang dibuat sudah masuk dalam daftar situs pada search console, selanjutnya klik menu perayapan di bawah deretan menu beranda. Nanti akan muncul tombol peta situs, disinilah yang paling penting dari semua proses, fungsinya agar artikel blog cepat di temukan oleh robot indeks dari google, klik tombol tersebut lalu tambahkan alamat blog di tambah kata sitemap.xml atau feeds/posts/default?max-results=400. Contohnya seperti ini https://blogmasdin.blogspot.com/sitemap.xml atau https://blogmasdin.blogspot.com/feeds/posts/default?max-results=400, kemudian klik tombol mengirim peta situs.
Selamat blog sudah sepenuhnya terdaftar di search console, tinggal nunggu robot google datang untuk indeks artikel nanti artikel blog bisa muncul pada hasil pencarian google. Sebenarnya sampai sini sudah selesai, namun menurut beberapa blogger profesional kurang pas kalau daftarkan blog ke search console belum memasang html tag sebagai verifikasi bahwa blog didaftarkan benar-benar blog yang dimiliki, untuk mendapatkan tag html verifikasi klik tombol setting (roda bergigi), lalu klik detail verifikasi.
Akan tampil laman verifikasi, klik tombol verifikasi dengan metode lain, lalu pilih tag html, nanti akan tampil seperti gambar dibawah ini.
Tag HTML verifikasi search console

Salin kode yang diberikan, kemudian masuklah ke dasbor blog yang didaftarkan tadi. Masuklah ke menu template lalu edit template, sekarang kode-kode template muncul di jendela browser.
Cari kode <head>, dan pastekan kode yang didapat dari search console tadi tepat dibawah kode <head>. Lalu klik simpan template. Jika bingung bagaimana menempatkan kode tag html tadi klik tombol berikan contoh di bawah tempat kode di halaman verifikasi tadi.
Selanjutnya masuk lagi ke laman search console tadi, lalu geser ke bawah dan klik tomol verifikasi tombol berwarna merah.
Tweet
Mendaftarkan Blog ke Search Console (Google Webmaster Tool) Title : Mendaftarkan Blog ke Search Console (Google Webmaster Tool)
Description : Bagi yang pembaca yang baru saja membuat blog langkah selanjutnya yaitu mendaftarkan blog ke search console (google webmaster tool). Langk...
Rating : 5

1 Response to "Mendaftarkan Blog ke Search Console (Google Webmaster Tool)"

  1. Miniblogger281/10/2016

    Satu petunjuk pada artikel ini yang sangat bagus dilakukan oleh blog yang baru saja dibuat. Hal ini sangat penting dilakukan.
    Salam sukses selalu..

    ReplyDelete
    Replies
      Reply
Add comment
Load more...

← Newer Post Older Post → Home
Subscribe to: Post Comments (Atom)

Sesejuk Pagi

Loading...

CaraRibut

Loading...

Populer

  • Mendaftarkan Blog ke Search Console (Google Webmaster Tool)
    Bagi yang pembaca yang baru saja membuat blog langkah selanjutnya yaitu mendaftarkan blog ke search console (google webmaster tool). Langk...
  • Aktifkan Fitur HTTPS Blogspot Belum Secure
    Sebuah kabar gembira datang dari blogger buzz untuk para pengguna blogger yaitu fitur https, meskipun kebanyakan blogger mengatakan fitur in...
  • Agar Blogspot Tidak di Alihkan Ke co.id
    Belum lama ini blogger memberikan fitur redirect berdasarkan di negara apa blog dibuka, dimana nantinya ekstensi domain akan mengikuti e...
  • Apa itu Blog? Makanan Apa Hewan?
    Apa itu blog? Makanan apa hewan? Mungkin inilah yang akan ditanyakan oleh orang yang tidak mengerti, terlebih bagi mereka yang tidak mempuny...
  • Cara Mengaktifkan Fitur HTTPS Blogger
    Pada tanggal 30 September 2015 ada sebuah artikel baru dari blogger buzz cukup menarik untuk di baca dan saat ini sedang  menjadi perbinca...
Back to top!
Copyright 2013 Blog MasDin - All Rights Reserved AboutMenu